Assalammualaikum Sahabat DaQu…
Dalam campaign ini kami ingin mengajak sahabat daqu untuk rutin melakukan salah satu amalan Ajaib, yaitu Bersedekah Subuh.
Subuh adalah waktu istimewa, dimana terjadi pergantian dari gelap menuju terang, dari malam menuju pagi. Subuh secara khusus sering diungkapkan dalam Al Qur’an, salah satunya At-Takwir ayat 18 : “Dan demi subuh apabila fajarnya mulai menyingsing”.
Sehingga di waktu subuh inilah dianjurkan memperbanyak aktivitas dan amalan yang dapat menambah keberkahan, salah satunya adalah sedekah subuh. Karena pada waktu subuh itu ada doa dari malaikat.
“Tiada sehari pun sekalian hamba memasuki suatu pagi, kecuali ada dua malaikat yang turun. Salah satu dari malaikat berkata, ‘Ya Allah, berikanlah rezeki kepada orang yang menafkahkan hartanya’. Sementara yang lain berkata, ‘Ya Allah, kurangkanlah dari yang dimiliki orang yang menahan hartanya’.” (HR Bukhari dan Muslim).
Hadits di atas adalah salah satu alasan kuat betapa sedekah di waktu subuh adalah amalan yang mulia. Selain doa dari malaikat, ada beberapa keutamaan lain yang insyaa Allah akan kita dapatkan ketika ikhlas merutinkan sedekah, salah satunya yaitu:
1. Sedekah akan dibalas dengan kebaikan yang berlipat
2. Sedekah akan membuat do’a lebih mudah dikabulkan
3. Sebagai penghapus dosa-dosa
4. Sebagai pembuka pintu rezeki
5. Memberikan keberkahan pada harta
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan jika ingin bersedekah subuh, diantaranya:
1. Sedekah dengan mengisi kotak amal selepas sholat subuh, atau memberikan sarapan kepada orang terdekat seperti tetangga, yatim, dhuafa dan membutuhkan lainnya sebelum matahari terbit.
2. Sedekah subuh dengan transfer kepada orang tua, kerabat, ataupun lembaga kemanusiaan yang amanah.
3. Sedekah subuh mudah online dari rumah dengan berbagai metode transaksi yaitu di sedekahonline.com
4. Terutama bagi wanita yang tidak diwajibkan sholat berjamaah di masjid ditambah yang sedang berhalangan (haid), cara termudah sedekah subuh untuk wanita yaitu dengan menunaikan di rumah.
Sedekahmu dapat dikelola untuk kebutuhan para penghafal Al-qur’an, menjadi bantuan pangan untuk masyarakat prasejahtera, bantuan medis untuk mereka yang sakit, bantuan modal usaha bagi usaha kecil yang membutuhkan, dan bantuan-bantuan lain yang insyaa Allah bermanfaat bagi banyak orang.
Maka itu, kami hendak mengajak Sahabat DaQu untuk merutinkan sedekah subuh. Mari awali harimu dengan sedekah subuh rutin. Sebab Allah mencintai amalan kita yang rutin.
Belum Ada Update